4 Langkah Mencari Peluang Menulis

Tuesday, 3 April 2012

Pengantar

Apakah Anda suka menulis? Pernahkah Anda berpikir untuk menulis bagi orang lain atau perusahaan? Ada banyak peluang untuk menulis jika Anda berpikir seperti itu. Berikut adalah beberapa tips untuk membantu Anda menemukan peluang itu.

Langkah Pertama
Apa yang ingin Anda tulis; artikel, makalah, jurnal, atau buku? Tergantung dari apa yang ingin Anda tulis, Anda dapat menemukan banyak peluang di banyak tempat yang berbeda.

Langkah Kedua
Membuat blog. Anda dapat membuat blog di internet dengan gratis. Gunakan mesin pencari untuk mencari situs-situs blog yang tersedia di dunia maya. Saat Anda sudah membuat blog, Anda dapat mencari blog-blog milik orang lain. Banyak blogger yang menulis untuk bersenang-senang, dan juga karena alasan profesional, menyediakan tautan yang berisi informasi peluang menulis.

Langkah Ketiga
Bergabung dengan grup. Banyak situs memiliki grup dan klub penulis, tidak peduli jenis penulis seperti apa Anda. Grup dan klub seperti itu adalah tempat yang sangat baik untuk menemukan peluang menulis. Wadah seperti itu juga memungkinkan Anda untuk berinteraksi dengan penulis-penulis lain seperti Anda.

Langkah Keempat
Carilah dengan rutin. Gunakan mesin pencari untuk mencari peluang menulis. Anda harus berhati-hati saat melakukannya karena ada banyak jebakan di dunia maya yang harus Anda hindari. Anda akan tahu apakah peluang menulis itu resmi dan bisa dipercaya atau tidak, terutama saat Anda tidak perlu merogoh kocek untuk mencoba peluang menulis yang Anda temukan. (t/Dian)

Sumber disini.

0 Komentar:

Post a Comment

Bila tertarik ingin berkomentar, memberi kritik maupun saran, silakan ketik komentar Anda di bawah ini.

Salam SABUDI (Sastra Budaya Indonesia)

 
 
 

Postingan Terbaru

Komentar Terbaru

Recent Comments Widget

Trafik

Total Dilihat

 
Kembali ke atas