Penerbitan Buku Gratis

Friday, 9 November 2012

ROYALTY 30% UNTUK PENULIS!

Persyaratan:

1. Penulis sudah pernah menerbitkan karyanya dalam bentuk buku baik antologi bersama maupun tunggal dengan penerbit yang cukup kompeten, atau pernah dimuat di minimal 3 media massa atau pernah ikut dalam antologi yang diadakan Shell-Jagat Tempurung.

2. Buku yang akan diterbitkan merupakan antologi cerpen/puisi/novel (dan lain-lain; lihat kategori di website).
3. Jumlah halaman antara 100 - 150 halaman.
4. Sudah lengkap dengan kata pengantar, endorsment, (atau berikut cover, layout kalau ada dalam format PDF). Naskah diketik 1,5 spasi, A4, font Calibri 12 point, margin kri kanan atas bawah 3 cm.
5. ISBN diurus oleh penerbit, gratis.
6. Buku dijual secara online di root website www.buku.minangkabauonline.com
7. Buku juga dapat dijual di toko buku tempat penulis berada (dibicarakan kemudian)
8. Penulis tidak mendapatkan nomor bukti terbit.
9. Sesuai program ini (arisan buku, untuk menyebarluaskan buku puisi/cerpen/novel) penulis yang berminat diterbitkan bukunya harus membeli 1 (satu) saja buku peserta program arisan buku ini yang sudah terbit.
10. Bersama naskah yang dikirimkan, sertakan bukti pembelian buku peserta tersebut.
11. Naskah dikirimkan ke poetry@minangkabauonline.com
12. Untuk penerbitan pertama (setelah terbit buku "poetry poetry from 200 indonesian poets") penerbit membuka kesempatan kepada 10 penulis yang akan dipajang bukunya di root website yang sudah diluncurkan.
13. 10 penulis pertama cukup memenuhi ketentuan 1 s.d. 4.
14. Naskah diterima paling lambat 5 Agustus 2012 untuk 10 penulis pertama dan tanpa batas deadline untuk buku selanjutnya.
15. Penerbit berhak menolak menerbitkan buku penulis jika tidak memenuhi salah satu ketentuan di poin 1.
17. Ukuran buku 16 x 21 cm (hardcover, full color)
18. Royalty 30% untuk penjualan di toko online (www.buku.minangkabauonline.com) dan 10% penjualan di toko buku.
19. Untuk naskah novel, harus disertakan sinopsis lengkap dan minimal 3 chapter pertama.
20. Penerbit tidak menyediakan fasilitas editing. Naskah yang disarankan harus melewati editing ulang, penulis harus mencari sendiri jasa editing di luar penerbit Shell.

Ttd.
Shell-Jagat Tempurung
Yunizar Nassyam
.

0 Komentar:

Post a Comment

Bila tertarik ingin berkomentar, memberi kritik maupun saran, silakan ketik komentar Anda di bawah ini.

Salam SABUDI (Sastra Budaya Indonesia)

 
 
 

Postingan Terbaru

Komentar Terbaru

Recent Comments Widget

Trafik

Total Dilihat

 
Kembali ke atas