Penerbitan Buku Antologi Puisi ”Tentang KH. ABDURROHMAN WAHID" (Bapak demokrasi-pluralisme) | DL 07 Agustus 2013

Tuesday 9 July 2013

DEWAN KESENIAN KUDUS
KOMITE SASTRA

Proposal
Penerbitan Buku Antologi Puisi
”Tentang KH. ABDURROHMAN WAHID"
(Bapak demokrasi-pluralisme)

1.NAMA KEGIATAN
Penerbitan Buku Antologi Puisi ”Tentang KH. ABDURROHMAN WAHID"
(Bapak demokrasi-pluralisme)

2. PENYELENGGARA
Komite Sastra, Dewan Kesenian Kudus

3. DASAR PEMIKIRAN
Indonesia dilahirkan oleh puisi yang ditulis secara bersama-sama oleh para pemuda dari erbagai wilayah tanah air. Puisi pendek itu adalah Sumpah Pemuda. Ia memberi dampak yang panjang dan luas bagi imajinasi dan kesadaran rakyat nusantara. Sejak itu pula sastrawan dari berbagai daerah menulis dalam bahasa Indonesia, mengantarkan bangsa Indonesia meraih kedaulatan sebagai bangsa yang merdeka.

Bahasa Indonesia adalah pilihan yang sangat nasionalistis. Dengan semangat itu pula para penyair memilih menulis dalam bahasa Indonesia, sehingga puisi secara nyata ikut membangun kebudayaan Indonesia. Nasionalisme kepenyairan ini kemudian mengental pada Chairil Anwar, yang dengan spirit kebangsaan berhasil meletakkan tonggak utama tradisi puisi Indonesia modern. Sebagai rasa syukur kepada Tuhan yang Maha Esa yang telah menganugerahi bangsa Indonesia dengan kemerdekaan dan kesusastraan, sekaligus untuk mengabadikan kenangan atas puisi yang telah ikut melahirkan bangsa ini, kami mendeklarasikan tanggal lahir Charil Anwar, 26 Juli, sebagai Hari Puisi Indonesia.

Dengan ditetapkannya Hari Puisi Indonesia, maka kita memiliki hari puisi nasional sebagai sumber inspirasi untuk memajukan kebudayaan Indonesia yang modern, literat, dan terbuka. Dan pada bulan Juli 2013 ini adalah perayaan Hari Puisi Indonesia I (Pertama), yang diperingati secara serempak diberbagai Kota dan Provinsi di tanah air, diantaranya; Jambi, Riau, Banten, Jakarta.

Kabupaten Kudus juga turut memeriahkan Hari Puisi Indonesia dengan memuliakan puisi sebagai akar budaya bangsa, maka Dewan Kesenian Kudus menerbitkan Antologi Puisi tentang KH. ABDURRAHMAN WAHID (Bapak Demokrasi-pluralisme Indonesia)

4.TUJUAN DAN MANFAAT
a. Media dokumentasi karya dan budaya bangsa
b. Sarana memperkokoh wawasan nasional bagi kebangkitan bangsa dalam mengisi kemerdekaan.
c. Memberi penguatan generasi muda agar selalu cinta tanah air dan bangsa
d. Memberi bekal wawasan kepemimpinan yang tangguh kepada generasi muda yang bakal mengambil alih tongkat kepemimpinan.

6. RUANG LINGKUP
a. Terbuka untuk umum, serta tanpa dipungut beaya.
b.Tema “KH. ABDURRAHMAN WAHID (Bapak Demokrasi-pluralisme Indonesia)
c. Pengiriman naskah selambat-lambatnya tgl 13 Juli 2013
e. Peserta mengirimkan maksimal 5 karya puisi berikut biodata, foto diri, alamat lengkap, email, FB dan nomor HP.
f. Naskah dikirim via email: dewankeseniankudus@yahoo.com dan ullylch@yahoo.com
g. Acara peluncuran 26 Juli 2013, di Pendapa RM. Bambu Wulung Jl. Kudus-Pati Ngembal rejo Kudus

Proposal kegiatan ini akan terlaksana dengan baik apabila mendapat dukungan dan partisipasi semua pihak. Untuk itu segala dukungan, baik moril mau pun material sangat kami harapkan. Terima kasih.

Kudus, 08 Juli 2013

Hormat kami,
Dewan Kesenian Kudus

Sumber Komunitas LAH Kudus di sini dan di sini. Dan facebook Ullil Ch dan di sini.

UPDATE!
Pengiriman naskah diundur sampai 07 Agustus 2013
Sumber di sini.

Info pengumuman lolos seleksi.

Poto-poto launching buku.

0 Komentar:

Post a Comment

Bila tertarik ingin berkomentar, memberi kritik maupun saran, silakan ketik komentar Anda di bawah ini.

Salam SABUDI (Sastra Budaya Indonesia)

 
 
 

Postingan Terbaru

Komentar Terbaru

Recent Comments Widget

Trafik

Total Dilihat

 
Kembali ke atas