Event Menulis Flash Fiction Tema “MELUPAKAN” - Just For Fresh Graduate | DL 30 Nopember 2012

Tuesday 13 November 2012

oleh Sofie El Putrie pada 5 November 2012 pukul 8:31 ·


 Assalamualaikum Wr, Wb...
Hai, Boliners, langsung aja, ya.
Pasti ada, kan, di antara teman-teman sekalian yang baru terjun di dunia kepenulisan online atau jelasnya baru memiliki beberapa saja buku antologi. Nah, event kali ini aku buat khusus untuk kalian,fresh graduate yang tulisannya baru terpublikasikan dalam 0-5 judul buku. Karena menurut pengamatanku, banyak penulis yang mengaku baru sekali mempublikasikan karyanya lewat eventlomba menulis online, tapi karya tulis yang dihasilkan sangat amat bagus. Bahkan nggak jarang yang keluar jadi jawara itu justru dari kalangan fresh graduate.

Gimana cara join-nya? Let’s check this out (harap baca infonya dengan jelas, ya. Jangan setengah-setengah! ^-^)

SYARAT & KETENTUAN
  • Lomba bersifat gratis dan terbuka untuk semua kalangan yang tulisannya baru terangkum dalam bentuk buku antologi sebanyak 0-5 judul (Minimal 0 judul buku, maksimal 5 judul buku)
  •  Untuk memudahkan komunikasi, peserta wajib berteman dengan FB Penerbit Harfeey(http://www.facebook.com/pharfeeyLIKE FP Boneka Lilin(http://www.facebook.com/BonekaLilin) untuk tau info-info seputar lomba kepenulisan
  •  Peserta wajib menyebar luaskan info event ini agar semakin banyak teman-teman yangjoin dengan cara meng-copy-paste-nya di catatan facebook masing-masing. Tag 25 orang teman FB yang menggiati dunia literasi, termasuk FB Penerbit Harfeey
  •  Naskah fiksi remaja bertema “MELUPAKAN”Tulis ceritamu sekreatif dan semenarik mungkin dengan tokoh utama remaja kisaran umur 16-20 tahunTentang bagaimana sulit, seru, haru, atau lucunya proses melupakan yang dilakukan oleh si tokoh dalam ceritamu. Naskah berbentuk flash fiction yang terdiri dari narasi dan dialog
  •  Tulis naskah dalam format microsoft words, font times new roman 12 pt, 1,5 spasi, size kertas A4, margin normal, justify, dengan panjang naskah 500-700 kata termasuk judul (dilarang kurang dari 500 kata, atau lebih dari 700 kata) (Cara untuk mengetahui jumlah kata yang telah ditulis : Block naskah ceritamu, lihat di sudut kiri bawah layar komputer yang ada tulisan “Words)
  •  Di bawah naskah (bukan dalam file terpisahsertakan biodata narasimu sebanyak maksimal 60 kata yang wajib berisi info nama akun FB dan alamat emailjuga sertakanketerangan jika naskahmu ini terpilih untuk dibukukan, maka akan menjadi karyamu yang kesekian.
Contoh : Penulis bernama Boneka Lilin, mahasiswi semester 3 prodi Ilmu Komunikasi di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. BoLin dapat dihubungi melalui akun FB Boneka Lilin atau email bolin_cihuy@y7mail.com. Naskah berjudul “Menghapus Jejakmu” ini akan menjadi karya BoLin yang masuk dalam antologi ketiganya setelah buku Katakan Cinta, Pijar Heroik, dan Ramadhan di Rantau. (Harap jujur dan buat sesuai versi-mu sendiri, ya. :))
  • Kirim naskah yang berisi cerita sepanjang 500-700 kata dan biodata narasi maksimal 60 kata melalui lampiran/attachment (bukan di badan email) ke email :bolin_cihuy@y7mail.com (ada angka 7-nya), dengan subjek : Melupakan_Judul Naskah_Nama Penulis (nama kamu, ya)
Contoh : Melupakan_Menghapus Jejakmu_Boneka Lilin
  • Tidak akan ada update peserta, sebagai gantinya, setiap email yang masuk dari para peserta akan mendapatkan balasan kalau email sudah diterima panitia :)
  • Deadline tanggal 30 November 2012. Tidak ada perpanjangan waktu
  • Pengumuman peserta yang lolos dan 3 jawara utama + jawara favorit, insyaAllah 1 minggu setelah DL

REWARD
  • Seluruh naskah yang tulisannya dinilai menarik dan kreatif versi panitia akandibukukan secara indie di Penerbit Harfeey (bisa dalam 1 atau 2 jilid judul buku, tergantung dari banyaknya naskah yang terpilih)
  • Seluruh penulis kontributor akan mendapatkan e-sertifikat yang dikirim melalui alamat email masing-masing
  • Seluruh penulis kontributor terpilih mendapatkan voucher penerbitan buku lengkap senilai Rp50.000,- dari Penerbit Harfeey (Voucher tidak dapat diungkan dan/atau diakumulasikan. Satu voucher hanya berlaku untuk satu judul buku)
  •  Seluruh penulis kontributor terpilih mendapatkan royalti berupa potongan harga senilai 20% setiap pembelian bukunya jika sudah terbit (Bukan hanya sekali, tapi seterusnya).Semakin banyak buku yang kamu jual, sebanyak itu juga royalti yang akan kamu dapatkan (Fair, ya. Kita sama-sama menulis cerita dan mempromosikan bukunya dengan keuntungan yang juga setimpal, sesuai kerja keras)
  • JUARA UTAMA
  1. – JUARA 1 : 1 buku bukti terbit yang dikirim gratis ke alamat penulis di seluruh Indonesia
-          Voucher penerbitan buku lengkap senilai Rp200.000,- dari Penerbit Harfeey
  1. – JUARA 2 : 1 buku bukti terbit yang dikirim gratis ke alamat penulis di seluruh Indonesia
-          Voucher penerbitan buku lengkap senilai Rp150.000,- dari Penerbit Harfeey
  1. – JUARA 3 : 1 buku bukti terbit yang dikirim gratis ke alamat penulis di seluruh Indonesia
-          Voucher penerbitan buku lengkap senilai Rp100.000,- dari Penerbit Harfeey
  1. JUARA FAVORIT : 1 buku bukti terbit yang dikirim gratis ke alamat penulis di seluruh Indonesia

Karena infonya sudah jelas, semoga nggak ada lagi pertanyaan yang jawabannya terdapat dalam info ini, ya! :) (Ex Apa aku boleh ikut? DL-nya kapan? Update pesertanya di mana? Kirim ke mana? Hadiahnya apa? Dlsb). Seandainya pun ada hal yang kurang dipahami dan ingin ditanyakan, harap ajukan pertanyaan hanya di kolom komentar note info event FB penyelenggara (Penerbit Harfeey & Boneka Lilin), bukan lewat inbox, wall, apalagi sms.

Sekian, semoga teman-teman yang memenuhi syarat berkenan untuk joinThank you. :)

Wassalamu’alaikum Wr, Wb...

Boneka Lilin & Penerbit Harfeey

Sumber note facebook

0 Komentar:

Post a Comment

Bila tertarik ingin berkomentar, memberi kritik maupun saran, silakan ketik komentar Anda di bawah ini.

Salam SABUDI (Sastra Budaya Indonesia)

 
 
 

Postingan Terbaru

Komentar Terbaru

Recent Comments Widget

Trafik

Total Dilihat

 
Kembali ke atas